Penelusuran google

Minggu, 23 Desember 2007

Killing Me Softly

Ternyata bukan hanya ibu-ibu yang terlena dengan sinetron-sinetron karya anak bangsa (atau buatan orang india?) tetapi juga banyak anak kecil yang terbuai dengan tayangan-tayangan heroik sarat kekerasan. Sebut saja Power Rangers dan sentai tiruan lainnya, Gundam yang penuh peperangan, dan kamen rider sekeluarga yang semuanya mengusung tema "solusi terbaik untuk memecahkan masalah adalah pertarungan".

Seperti judul lagunya Westlife, More Than Worse, ada yang lebih buruk yaitu bumbu-bumbu iklan yang menyesatkan. Dengan terang-benderang produsen makanan mengarahkan promosi produk makanan, mainan, dan barang yang tidak dibutuhkan lainnya kepada anak-anak alih-alih kepada para orang tua yang lebih mengetahui apa yang baik dan buruk bagi anak-anak.

Mari kita dukung Komisi Penyiaran Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tulislah apa yang ingin ditulis dan dan klik "Poskan Komentar" bila Anda sudah siap.

Konten Lainnya